Dikutip dari Tribun Sumsel, Pasha Ungu mengungkap rasa prihatinnya tersebut.
Di mana sebelumnya Kak Seto juga sempat menyayangkan aksi Farel.
"Bukan tidak boleh nyanyi patah hati tapi alangkah baiknya, kalau anak-anak dia bermain di areanya dia," kata Pasha Ungu di kawasan Stadion Utama Gelora Bung Karno beberapa waktu lalu.
Tak melarang anak-anak menyanyi lagi dewasa, namun Pasha merasa jika lagu yang dibawakan Farel bukan lagu yang tepat untuk usianya.
"Nah kemarin saya denger statement kak Seto katanya menyayangkan gitu."
"Saya jujur menyayangkan juga sebenernya," bebernya.
Tak sampai di situ, Pasha Ungu pun berusaha membandingkan penyanyi anak-anak era 90an dan masa kini.
Bagi Pasha penyanyi anak di masa lalu tetap mendapat tempat dengan membawakan lagu yang pas untuk usia meraka.
Bahkan penyanyi anak anak juga diterima baik.
"Kaya zaman dulu kan apa banyak penyanyi cilik kita iyakan."
"Ada Dea Ananda dan lain-lain segala macam dengan lagu anak-anak, ternyata mendapat tempat meskipun tidak besar," tutur Pasha.