Tentu saja cibiran itu lantas menuai reaksi dari Okie Agustina.
Jawaban menohok Okie Agustina tersebut diungkap di laman instagram pribadinya baru-baru ini.
"Lucu itu ketika ada yang komen.
"Kok suaminya skrg kurus, keliatan tua, jangan2 tekanan batin atau ga diurus..!," tulis Okie.
Okie Agustina yang mendadak dituding buruk pun memberikan jawabannya.
Ia merespons sopan jika sang suami adalah seorang pemain bola sehingga tubuhnya harus dijaga.
Bukan tanpa alasan, menuritnya jika Gunawan terlalu berisi maka akan kesusahan saat berlari mengejar bola.
"Suami saya ini pemain bola.. kalo pemain bola montok ntar ga bisa lari, ga bisa ngejar bola.
"Malah ntar dia yang dikira bolanya," tulis Okie.
Sudah digunjing kurus oleh netizen, Okie Agustina justru menyebut saat ini Gunawan justru ingin mengurangi lagi berat badannya.