Tak main-main, nominal Rp 500 juta per bulan pun dengan enteng melesat dari mulut kakek Bilqis tersebut.
"Buat Ayu Rp 100 juta, buat ayah sama ibu Rp 300 juta, Bilqis Rp 200 juta," ujar Ayah Rozak dalam acara Brownis yang diunggah kanal YouTube Trans TV Official, Rabu (21/6/2021).
Dilansir dari Sosok.id, Ayu pun menyadari ia memiliki masalah tersendiri untuk dekat dengan pria.
Hal tersebut diungkap Ayu pada Bos Trans Media yang dikutip dari YouTube Atiek Nur Wahyuni, (4/7/2021)."Susah sebenarnya, saya nyari jodoh nggak bisa langsung ketemu sendiri. Saya harus lewat perantara, dikenalin," ujarnya.
Namun,teman-teman Ayu pun merasa kesulitan untuk menjodohkan sang biduan dengan pria.
"Teman-teman saya, kalau saya minta kenalin dong. 'Nggak ada yang berani kali awalnya. Loe udah setiap hari di TV, kerjaan jelas.Orang mau deket udah takut dulu'. Padahal saya nggak nyari yang gimana-gimana juga," tutur Ayu Ting Ting.
Bukan hanya dirinya,Ayu juga memikirkan kedua orangtuanya yang juga berharap putri mereka itu cepat menikah."Mereka berdua harapannya anaknya cepat nikah, ya orangtua, Bilqis juga. Orangtua pengennya anak senang." katanya.
Rupanya Ayah Rozak dan Umi Kalsum memiliki kriteria khusus untuk calon menantunya."Ayah saya sama ibu saya pengennya nyari yang lebih di atas saya, berat.Mungkin orangtua mikirnya buat kebahagiaan saya dan Bilqis. Jadi nggak boleh sembarangan orang sekarang. Mereka udah punya patokan," tutur Ayu Ting Ting.
Artikel ini telah tayang diSosok.iddengan judulAkar Pemicu Ayu Ting Ting Sulit Didekati Pria Terkuak, Buka Kartu Singgung Standar Calon Mantu dari Orangtuanya: Di Atas Saya