DAMBAKAN HAMIL
Sampai sekarang, pernikahan Syahrini dan Reino Barack, putra tunggal pengusaha tajir Rosano Barack kini telah berjalan hampir tiga tahun lamanya.
Meski begitu, artis yang disapa incess dan Reino Barack tak kunjung diberi momongan.
Mereka sudah berusaha dengan berbagai cara, tapi hasilnya belum ada.
Harapan punya anak tak hanya diinginkan pasangan itu, tapi juga orangtua, Rosano Barack.
Rosano Barack telah mendambakan bisa segera menimang cucu dari Syahrini yang bakal jadi pewaris tunggal kekayaannya.
Harapan ini memang sudah lama diinginkan, namun baruterungkap saat istri Reino Barack berulang tahun 2020 lalu.
Sebagaimana diketahui, tanggal 1 Agustus kemarin Syahrini baru saja merayakan ulang tahun.
Istri Reino Barack ini genap berusia 38 tahun awal bulan itu.
Tak ada kemewahan, Syahrini pilih merayakan secara sederhana bersama keluarga.
Hadir pula kedua orang tua Reino Barack ikutmemberi doa pada sang mantu.