Mereka harus menarik gigi itu dari paus yang hidup di laut bebas, sebagai tanda cinta sejati mereka.
4. Bisa menikah tanpa persetujuan orang tua
Terkadang pernikahan tidak disetujui oleh keluarga calon manten.
Namun di tempat ini, Anda bisa menikah tanpa peduli ada persetujuan orang tua Anda terlebih dahulu.
Berada di Skotlandia, Gretna Green adalah tempat populer bagi pasangan yang terlalu muda untuk menikah di Inggris.
Pasalnya, di Skotlandia, jika Anda sudah berumur lebih dari 18 tahun, Anda bisa menikah tanpa persetujuan orang tua sekalipun.
5. Mempelai wanita diludahi di payudaranya
Pernikahan suku Maasai di Kenya ini sungguh unik.
Sebelum mempelai wanita tinggalkan desanya dengan suaminya, sangatlah umum untuk melihat wanita itu diludahi di kepala dan payudaranya.
Menariknya lagi, peludahan itu dianggap cara memberkati mempelai wanita sehingga dilakukan oleh ayah mempelai wanita sendiri.