GridHITS.id -Padahal hartanya sampai ratusan miliar, Inul Daratista malah pilih tidur seranjang bertiga dengan suami dan anaknya.
Siapa yang tak kenal dengan Inul Daratista?
Sosok Inul Daratista tentu saja sudah tak asing lagi di mata masyarakat Indonesia.
Dirinya dikenal sebagai salah satu biduan kawakan di Tanah Air.
Sudah ada banyak sekali lagu hits yang ia telurkan di tengah masyarakat.
Tak hanya sukses dalam dunia hiburan, Inul juga sukses dalam membangun bisnis.
Tak main-main, berkat kesuksesannya itu Inul kini disebut memiliki kekayaan hingga Rp 300 miliar.
Tak heran kini istri Adam Suseno itu bisa hidup bergelimang harta.
Bahkan kini Inul bersama keluarganya bisa tinggal di rumah super luas bak istana negeri dongeng.
Inul Daratista sendiri kerap memposting beragam foto selfie, kegiatan dan bahkan rumahnya yang besar di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan.