Uniknya, dalam doa Muzdalifah justru terselip keinginannya agar Fadel Islami bisa berubah.
Muzdalifah ternyata berharap agar sang suami ingat jika kini telah memiliki istri.
Ia juga berharap Fadel bisa menjaga perasaannya sebagai seorang istri.
"Happy miladd suami kuuu semogaa bertambah yaa umur mkin bsaa membedakhannn dluu sendiri & skrng dah punyaa isteri & hrs bsaa mnjaga perasaan isteri & mkin baroakah rejeki ya & mkin bertambah k’imanan yaa susces slaluu sayangg,"tulis Muzdalifah pada keterangan unggahannya.
Sontak doa dan harapan Muzdalifah ini pun langsung menjadi sorotan warganet.
Tak sedikit warganet yang menganggap jika keterangan foto tersebut berhubungan dengan sikap Fadel yang masih kekanakan.
Pasalnya, Fadel memang berusia 15 tahun lebih muda dari Muzdalifah.
Sebelumnya, Muzdalifah juga pernah membongkar isichatdanDMdi ponsel Fadel Islami.
Melihat tayanganSiletdi kanal YoutubeRCTIyang diunggah (29/4/2019), Muzdalifah membeberkan kekesalannya.
"Ini aku ngomong ya ke pemirsa semua, saya dan suami kan sudah resmi ya. Tolong biar saya gak jadi gimana, suami gak jadi gimana, ..." ungkap Muzdalifah yang ingin mengatakan jika jangan ada lagi yang menggoda suaminya, baik secara langsung maupun lewat media sosial.
"Iya kan, kalau kita gak ngomong gitu kan pasti ada yang trang tring trang tring (menirukan suara notifikasihandphone). Pasti ada, bohong kalo gak ada," lanjut Muzdalifah.