Awalnya, Gading memakai fitur Tanya Saya di Instagramnya tersebut.
Lalu, seorang netizen menanyakan sebuah pertanyaan terkait kesempatan kedua dalam sebuah hubungan.
"Do you believe for the second change in relationship?" tanya netizen kepada Gading Marten.
"Pertama tergantung kenapa awalnya gagal," jelas Gading Marten.
Bagi Gading Marten, kesempatan kedua dalam sebuah hubungan dapat dilakukan jika kedua belah pihak sudah introspeksi diri masing-masing.
Selain itu, putra dari aktor Roy Marten tersebut mengatakan banyak hubungan yang justru menjadi harmonis dan langgeng setelah berpisah sebelumnya.
"Then emang kalau dua-duanya mau berubah demi kebaikan hubungan ya why not? Banyak yang berhasil juga kayaknya," tambahnya.
Namun sayangnya, Roy Marten yang sebagai ayah pun menolak mentah-mentah jika putranya rujuk dengan Gisel.
Awalnya Roy Marten mengatakan, dirinya sedih karena anak laki-lakinya harus mengalami pedihnya perceraian.
"Saya sebagai orangtua, sedih iya," ucap Roy Marten.
"Tapi apapun keputusan mereka harus saya hormati, bahwa itu sangat tidak mengenakkan," tambahnya.