Dalam kesempatan itu, Desy menceritakan jika sang putri masih punya kebiasaan memanggil Irwan Mussry dengan sebutan Daddy.
Nasywa bahkan menyebut Irwan Mussry daddy selama 8 tahun sejak kecil.
"Dari dulu karena kecil panggilnya dulu (daddy)," tutur Dessy Ratnasari.
Meski Irwan Mussry tak jadi ayahnya, namun Nasywa mengaku masih panggil suami Maia Estianty itu daddy hingga sekarang.
Panggilan itu pun sama seperti sapaan El Rumi kepada Irwan Mussry.
"Saya tadi sudah bilang sama anak saya. Nih ada El tadi diajak ngobrol begitu (soal Irwan Mussry), the bridging to you. Saya bilang gitu ke dia (Nasywa)," ucap Desy Ratnasari.
Setelah sang ibu tak jadi menikah dengan Irwan Mussry, Desy Ratnasari menyerahkan semuanya kepada Nasywa.
Artis pelantun lagu Tenda Biru itu pun meminta sang putri tahu diri soal posisinya yang bukan lagi 'anak' Irwan Mussry.
"Kalau sekarang setelah kami punya jalur berbeda saya serahkan semua ke Nasywa.”
“Karena dia sudah mulai dewasa, mengerti kehidupan orang tuanya, mengerti kehidupan beliaunya. Dia sudah pahamlah," jelas Desy Ratnasari.