"Aku mendapatkan tuga kolaborasi bersama Kemenparekraf, bapak Sandiaga Uno, siap pak komandan. Bisa mendaftarkan untuk menjadi desa wisata," ungkap Raffi Ahmad.
Raffi pun tampak membeli produk UMKM desa tersebut.
"Dari pak Sandi, saya jadi ngutang sama Pak Sandi," ungkap Raffi Ahmas kepada salah satu pengrajin batik.
"Masa' iya Sultan Andara ngutang," jawab sang pengrajin.
"Itukan sultan pura-pura, ini (Sandiaga Uno) sultan yang beneran si ibu mah," ungkap Raffi Ahmad lagi.
Kejadian tersebut tampaknya membekas di benak sang aktor.
Pasalnya, lewat kolom keterangan, Raffi menuliskan kejadian ngutang kepada Sandiaga Uno sebagai hal yang epic.
"Jadi kemarin gue bareng Mas Menteri @sandiuno ke desa Tugu Selatan Kota Bogor untuk mengunjungi salah 1 desa wisata, dalam Rangka kunjungan Anugerah Desa Wisata Indonesia 2021.”
“Disana gue naik kuda keliling desa, dan sempet juga belajar pencak silat, yang paling epic sih gue pinjem uang nya Mas Menteri, karna lupa bawa uang buat beli batik UMKM warga desa Tugu Selatan," ungkap @raffinagita1717.
Tak sampai di situ, ipar Caca Tengker itu pun mengaku senang dengan pengalamannya berkunjung ke desa wisata tersebut.