GridHITS.id - Semua jodoh, ajal, dan takdir hanya ada di tangan Tuhan.
Siapa pun tak akan ada yang bisa meramal,kapan kita akan meninggal dunia.
Dunia hiburan baru-baru ini berduka, karena salah satu musisi legendarisnya meninggal dunia.
Musisi ini sudah banyak menelurkan karya.
Tak usah heran, kepergiannya begitu dikenang dan menimbulkan kesedihan.
Kabar duka ini dibagikan oleh Ratu Dangdut Elvy Sukaesih.
Dia membagikan kabar duka karena salah satu sahabat dan gurunya telah meninggal dunia.
Dalam unggahan di akun instagram pribadinya, bintang dangdut Elvy Sukaesih mengucapkan belasungkawa.
Innalillahi Wainnaillaihi Roziuun...
Ternyata, yang meninggal adalah musisi dan pencipta lagi yang legendaris, Munif Bahaswan.
Saya n Keluarga mengucapkan Turut Berduka Cita atas wafatnya Pencipta Lagu n Musisi Legend MUNIF BAHASWAN