Hewan tersebut di antaranya buas dan liar yang bisa membahayakan keselamatan manusia.
Di samping itu, ada pula hewan yang jinak dan diperbolehkan untuk dipelihara seperti kucing.
Lantas, hewan apakah yang membawa berkah dan menjadi sebab turunnya ridho Allah apabila masuk ke rumah?
Ternyata selama ini banyak yang mengira hewan tersebut adalah kupu-kupu.
Namun, hewan tersebut bukan pula kucing.
Untuk menemukan jawaban selengkapnya, simak penjelasan Syekh Ali Jaber rahimahullah yang dibagikan melalui kanal YouTube Safira Media.
Dalam ceramah tersebut, Syekh Ali Jaber memberitahu seekor hewan yang membawa berkah jika masuk rumah.
Oleh sebab itu, sebaiknya satu jenis hewan ini tidak dibunuh dan diusir ketika memasuki rumah seseorang.
Menurut Syekh Ali Jaber, hewan itu selalu berdzikir dengan menyebut-nyebut nama Allah meski tidak bisa didengar manusia.
Orang yang rumahnya dimasuki hewan tersebut akan berpeluang mendapatkan berkah apabila memberinya makan.
Hewan tersebut bukanlah kupu-kupu atau kucing. Adapun jenis hewan yang selalu bertasbih itu ialah semut.