Terbukti, Putri Delina yang coba untuk mengajak bertemu untuk membawa Bintang ke luar tak ditanggapi serius.
Bahkan Teddy seolah sengaja tak memberikan respons pada Putri Delina yang ingin bermain dengan adiknya, Bintang.
Belum lama ini Putri Delina bahkan mengaku jika ia ingin sekali tahu keberadaan Bintang saat ini.
Dengan berderai air mata, Putri Delina ungkap harapannya dan mengaku sampai saat ini belum ada jawaban dari Teddy.
"Kemarin aku sudah bilang juga, pengin banget ketemu, tapi sekarang belum ada jawaban jelas,"kata Putri Delina seperti dimuat Tribun Sumsel.
Meski sudah mendapat persetujuan untuk bertemu di luar rumah, nyatanya Teddy masih belum memberikan kabar lagi.
"Sudah dijawab ya itu, nanti ketemu di luar, gitu. Ya sudah, paling tunggu kosong juga,"ujarnya menjelaskan.
Selain itu Putri Delina juga memberikan pesan menyentuh untuk saudara perempuannya tersebut.
Ia ingin sang adik juga menjadi anak saleh serta membanggakan untuk mendiang Lina Jubaedah.
"Untuk Dedek Bintang, sehat-sehat, di sini Teteh sama A Iky, Rizwan, sama Ferdi, nungguin kehadiran Dedek,"isak Putri Delina.
"Cuma pengin Dedek Bintang jadi anak solehah, dan bisa ngikutin jejak mama, dan jadi anak kebanggaan mama juga,"tutupnya.