GridHITS.id -Ruben Onsu 'raja segala bisnis' bagaimana tidak, berbagai bisnis telah dicicipinya.
Tak hanya terkenal di dunia hiburan, ia juga dikenal sebagai pebisnis handal.
Namanya, tak boleh di pandang sebelah mata dalam dunia bisnis.
Baru-baru ini ia membuka bisnis kue terbarunya bersama keluarga yakni kue Thabenia, yang digadang-gadang sebagai kue artis terenak.
Selain itu, namanya juga ikut besar di bisnis dunia digital bersama MOP Channel.
Dengan melejitnya nama suami Sarwendah tersebut, tak sedikit orang yang menudingnya melakukan praktik pesugihan.
Parahnya lagi, banyak juga orang yang menyebutnya membuat perjanjian dengan setan.
Hal tersebut pun dibuktikan oleh sosok Sandiaga Uno yang ikut menyambangi kantor milik sang presenter kondang tersebut.
Dikutip Wartakotalive, di akun Instagram Sandiaga Uno @sandiagauno, ia mendatangi kantor ayah Betrand Peto tersebut.
Menteri Pariwisatan dan Eknomi Kreatif ini nampak menikmati ayam geprek yang menjadi salah satu menu andalan Ruben Onsu.
Ia memberikan penuturan terkait sosok Ruben Onsu dalam sisi pengusaha.
"Jika orang melihat Ruben sebagai seorang public figure atau artis, saya melihat dia sebagai sosok seorang pengusaha yang sukses dan kerja keras," ujarnya.
Hal tersebut seakan membantah tanggapan masyarakat terkait usaha ayah Thalia yang menggunakan pesugihan.
Bahkan keduanya nampak bertukar pikiran serta bertukar pengalaman dalam dunia bisnis.
"Kita diskusi banyak hal. Banyak pelajaran bisnis yang saya pelajari dari seorang @ruben_onsu," tambahnya.
Ia berharap, Ruben bisa mengikuti jejaknya dan terus dapat membuka puluhan ribu lapangan pekerjaan.
Karena menurutnya, memperkerjakan orang lain bisa menjadi doa tersendiri untuk usaha yang tengah dibangun.
"Semakin banyak ita memperkerjakan orang, semakin banyak doa yang dipanjatkan untuk usaha kita," katanya.
Dalam kesempatan itu, Ruben Onsu juga memberikan pendapat tentang bisnisnya.
Menurutnya, bisnisnya tak main-main karena tulang punggung dan sumber penghasilan bagi karyawannya.
Ia juga menepis berbagai pendapat miring yang tengah menyerang bisnis dirinya.
"Ruben Onsu basicnya artis pasti orang melihat, Ruben Onsu bikin usaha ini aji mumpung. Banyak orang lihat artis itu nggak bisa kerja, tapi saya nggak gitu," ujar Ruben Onsu.