GridHITS.id -Jangan sampai Anda jadi korbannya, ini dia cara merebus telur yang benar agar lebih sehat.
Telur adalah salah satu bahan makanan yang sangat populer di dunia.
Telur sering dijadikan bahan utama untuk membuat hidangan gurih ataupun manis.
Atau tak jarang juga telur dikonsumsi dengan cara sesederhana direbus.
Banyak orang yang tak sadar, ketika merebus telur mereka melakukannya dengan cara yang salah.
Bahkan cara yang mereka lakukan dapat membuat telur menjadi tak sehat dan berbahaya bagi tubuh.
Ini dia beberapa hal yang perlu Anda perhatikan ketika merebus telur.
1. Gunakan air dingin atau panas?
Saat memasukkan telur ke dalam panci dalam kondisi air sudah panas memang membutuhkan waktu yang lebih cepat.