Bahkan, ia kerap mendapatkan masalah saat terjun di dunia hiburan.
Sebut saja ulah tak sopannya kepada komedian senior Malih Tong Tong bermain bersama dalam sebuah acara yang ditayangkan salah sebuah stasiun televisi swasta.
Belum selesai kasus dengan Malih, ia juga menuai hujatan karena hina dan rendahkan wanita gendut.
Juga saat ia merendahkan sebuah daerah di Kabupaten Garut, kemudian menghujat pemotor yang membawa anak.
HIDUPNYA SULIT
Setelah karirnya hancur, Ade Londok diketahui kembali menjadi penjahit di pinggir jalan.
Dalam kanal youtube @chepritzofficial, terlihat beberapa perlengkapan mesin jahit milik Ade Londok.
Ada sebuah kisah miris di pagi itu saat Ade Londok hendak mempromosikan restoran di dekat tempat dia mencari nafkah.
Bukannya diapresiasi, Ade Londok malah diusir pemilik resto saat mempromosikan warungnya.
Cerita itu bermula saat Ade Londok dan temannya masuk ke sebuah resto bernama R and R yang berlokasi di kosambi yang menyediakan menu masakan nusantara.
"Di sini makanannya khas nusantara dengan harga terjangkau, mulai 10 ribu rupiah," tutur Ade Londok.