Keduanya dari pernikahan sang ibu dengan Raul Lemos.
Aurel rupanya menjalani kehidupan remaja yang berbeda dengan anak seusianya.
Mengutip TribunStyle, saat SMA Aurel disebut-sebut tak memiliki teman di sekolah.Bahkan ia sering utang di kantin sekolah karena tidak memiliki uang jajan.
Sejak saat itu, Aurel Hermansyah memutuskan untuk homeschooling.
Aurel Hermansyah pernah berpacaran dengan sejumlah pria seperti Verrell Bramasta, Tommy Rumengan, Putra Nur Alam.
Ia juga sempat mengaku menjalin hubungan dengan Rabbani Zaki alias Bani yang merupakan calon pilot.
Sayangnya, semuanya berakhir kandas di tengah jalan.
Baca Juga: Biodata Natasha Vinski, Dokter Muda yang Geluti Bisnis Jual Helikopter
Kini Aurel tengah menikmati masa-masa menjadi istri dari YouTuber kondang Atta Halilintar.
Keduanya mengikat janji suci pada 3 April 2021.
Pernikahan itu digelar sangat megah dan di hadiri oleh presiden Joko Widodo.
Pesta megah itu digelar di Hotel Raffles, Jakarta Selatan.