IKKE DILARANG ANAK BICARAKAN INI DENGAN MANTAN
Selain tanggapi karma,mantan istri Aldi Bragi, Ikke Nurjanah pun turut memberikan tanggapannya terkait kabar tersebut.
Hal itu terungkap dalam tayangan Kopi Viral Trans TV yang berjudul IKKE NURJANAH TAU KAH TENTANG PERCERAIAN ALDI BRAGI DAN RIRIN DWI ARIYANTI | KOPI VIRAL (9/9/21) P3.
Ikke mengaku tak mengetahui apa yang terjadi dalam rumah tangga Aldi Bragi dan Ririn Dwi Ariyanti.
Meski memiliki darah daging dari Aldi, Ikke merasa tak etis jika dirinya terlalu ikut campur tentang masalah rumah tangga mantan suaminya.
"Jadi kalau kita berkomunikasi memang atau melakukan interaksi lebih karena anak.
Tapi kalau sudah masuk wilayah pribadi, ya sudah nggak, udah nggak etis, nggak pantas lagi," ungkap Ikke Nurjanah dikutip TribunStyle Jumat 10 September 2021.
Saat disinggung soal dukungan ke Aldi Bragi, Ikke Nurjanah juga enggan melakukannya.
"Kayaknya itu wilayah yang lain deh, malah jadi 'ih sotoy amat ngajarin gue'," kata Ikke.
Ia punya alasan tersendiri mengapa tak ingin masuk terlalu jauh ke kehidupan mantan suaminya.
Alasan itu rupanya berasal dari putrinya, Dira yang tak ingin ibunya disalahpahami oleh orang lain.