Api melalap habis sekitar 100 rumah-rumah semi permanen yang ada di lokasi tersebut.
Tak terkecuali rumah Putra, mantan penjual cilok yang pernah menjadi anak asuh Ashanty.
Putra selamat dari peristiwa nahas yang terjadi pada Rabu (25/8/2021), dini hari tersebut.
Namun, ia tak lagi memiliki harta benda lantaran ikut hancur dalam kebakaran.
Putra pun berharap Ashanty bisa kembali membantu dan berdonasi untuk warga.
"Ya pinginnya sih ngebantu buat ekonomi keluarga sini lagi," ujar Putra.
"Kalau bunda benci sama Putra, jangan mandangnya Putra, mandangnya warga sini."
Sementara itu, dilansir kanal YouTube Intens Investigasi, Kamis (26/8/2021), Ashanty mengaku belum mengambil sikap.
Ia prihatin dan terkejut dengan peristiwa kebakaran itu.
Apalagi, ini bukan kali pertama rumah Putra pernah terbakar.
"Pasti kaget, belum tahulah kita gimana nanti belum tahu ya, tapi yang pasti kita juga kaget," tutur Ashanty.