Ia memastikan hal itu bukan ledakan atau tindak terorisme yang ditakutkan orang.
"Bukan ledakan. Plafon gipsum jatuh. Plafon jatuh ke selasar, ada sekitar 20 meteran lebih," ujarnya dilansir Kompas.com.
"Ini sedang kami selidiki lagi tentang penyebab kejadian tersebut, tapi bisa kami pastikan bahwa ini bukan tindakan terorisme atau kriminalisme seperti yg sudah tersebar di luar," kata Agus.
Manajer Marcomm Margo City, Reza Ardian mengatakan, plafon dan tembok bangunan yang ambruk berada di lantai 1 setinggi tujuh meter, terletak di sayap kanan bangunan Margo City.
"Kejadian ini bukan aksi terorisme, namun kejadian ini masih dalam investigasi kepolisian," kata Reza.
Diketahui terdapat 4 korban luka dalam kejadian tersebut, namun hanya luka kecil dan sudah ditangani.
"Korban luka-luka dalam keadaan sadar, saat ini sedang dalam perawatan," pungkas Reza.
Kejadian Naas Terjadi 6 Tahun Lalu
Di tahun 2015, Mal Margo City Depok juga mengalami kejadian naas.
Penyebabnya bukan plafon ambruk, namunterjadi kebakaran di Mal yang diresmikan tahun 2006 itu.