Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Atta Halilintar Rilis Lagu This Is Indonesia Mengajak Menteri dan Diva Indonesia dengan Mengemas Konsep Video Klip yang Canggih

Magdalena Puspa - Senin, 16 Agustus 2021 | 17:00
Atta Halilintar, Aurel Hermansyah, dan Krisdayanti di preskon Virtual, Minggu (15/8/2021).
Grid.ID / Daniel Ahmad

Atta Halilintar, Aurel Hermansyah, dan Krisdayanti di preskon Virtual, Minggu (15/8/2021).

GridHITS.id - Siapa yang tak kenal dengan sosok Atta Halilintar.

Yotuber terkenal yang sudah mencapai puluhan ribu subscriber dan bahkan Youtube Atta mencapai jumlah subscriber terbanyak di Asia Tenggara.

Tak hanya itu, Atta Halilintar kini sudah menjajal dunia bisnis dengan berbagai jenis.

Bahkan dirinya juga menggaet tim sepak bola PSG Pati dan mengubahnya menjadi AHHA PS Pati.

Merasa kurang puas dengan pencapaiannya tersebut, Atta Halilintar juga menambah bakatnya di dunia tarik suara.

Menyambut Hari Kemerdekaan Indonesia, Atta Halilintar meluncurkan lagu bertemakan kebangsaan.

Pria 26 tahun tersebut membuat lagu dengan bertajuk "This Is Indonesia".

Atta Halilintar memang terkenal mengemas konten-kontennya dengan sangat unik dan luar biasa konsepnya.

Baca Juga: Atta Halilintar Respon Begini Saat Aurel Hermansyah Minder Duet dengan Krisdayanti, Putri Sang Diva: 'Takut Jomplang!'

Tidak tanggung-tanggung, dalam pembuatan lagu tersebut Atta menggandeng beberapa orang ternama untuk ikut menyanyikan lagu "This is Indonesia" tersebut.

Dalam video tersebut tampil sosok diva Indonesia yang juga seorang mertuanya, Krisdayanti bersama dengan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno.

Dengan sutradara Rizal Mantovani, Atta Halilintar juga mengajak DJ BEAUZ yang merupakan international dick jockey yang merupakan keturunan asli Indonesia.

Source :Tribunnews.com

Editor : Hits

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x