Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Ternyata Semudah Ini Menyuburkan Tanaman Kesayangan, Cukup dengan Menggunakan Micin

Aulia Dian Permata - Minggu, 27 Juni 2021 | 08:30
Coba tambahkan micin ke dalam air lalu siram tanaman dan rasakan hasilnya
Tribun Pontianak - Tribunnews.com

Coba tambahkan micin ke dalam air lalu siram tanaman dan rasakan hasilnya

GridHITS.id -Merawat tanaman hias bisa menjadi salah satu upaya melepas penat dan stress bagi banyak orang.

Apalagi saat tanaman yang dirawat dengan benar dan tepat bisa tumbuh subur serta sehat.

Menyuburkan tanaman juga bisa dilakukan dengan berbagai cara, mulai dari memberi pupuk hingga memanfaatkan bahan-bahan dapur yang ada.

Salah satu bahan dapur yang dipercaya bisa memberi efek baik untuk tanaman adalah micin alias Monosodium Glutamat (MSG).

Tidak hanya bisa digunakan untuk campuran dalam masakan, micin ternyata juga bisa menyuburkan tanaman.

Dikutip dari videoYoutube Tanaman Rumah, micin bisa digunakan sebagai pupuk bagi berbagai tanaman seperti tanaman buah, tanaman hias bunga dan berbagai tanaman jenis lain.

Baca Juga: Selama Ini Kita Salah, Ternyata Micin Bisa Membahayakan Tanaman Jika 6 Hal Ini Tak Dipatuhi dengan Baik

Micin juga bermanfaat untuk mencegah daun rontok, mempercepat tumbuhnya bunga serta memperkuat akar tanaman.

"Micin atau MSG ini memiliki kandungan kalium dan natrium, yang mana kandungan tersebut baik buat pertumbuhan tanaman," ucap Irfan, pegiat tanaman hias dalam video tersebut.

Namun, Anda harus memastikan tanaman dalam keadaan sehat dan segar sebelum mulai menggunakan micin untuk tanaman.

Ada 2 metode yang dapat Anda gunakan dalam memberikan micin pada tanaman:

Halaman Selanjutnya

1. Disemprot

Source :YouTube

Editor : Hits

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x