
Wanita berinisial w yang diduga dekat dengan Rezky Aditya
5. Kuasa Hukum Rezky Bantah Hubungan Kliennya dengan W
Melalui kuasa hukumnya, Rezky Aditya pun membantah dengan tegas tudingan wanita tersebut.
"Intinya gini, kalau dari sisi kami kan menjelaskan kepada kuasa dari saudari W itu, bahwa klien kami menolak pengakuan saudara W itu. Jadi, membantah semuanya," kata Hendrawan Halim, kuasa hukum Rezky Aditya, yang dikutip dari tayangan Youtube Trans 7 Lifestyle, Sabtu (19/6/2021) viaGrid.ID.
Rezky Aditya meminta Hendrawan untuk mengurus permasalahan mengenai pengakuan wanita berinisial W itu.
"Kami itu diberi kuasa oleh Rezky Aditya, itu tanggal 20 April lalu. Isinya masalah mengenai surat anak gitu kan," kata Hendrawan Halim.