GridHITS.id - Hampir semua orang di belahan dunia menggunakan sosial media buatan Mark Zuckerberg ini.
Jejaring media sosial ini berpusat di Menlo Park, California, Amerika Serikat.Pertama kali diluncurkan pada tahun 2004, Facebook masih mampu bertahan hingga saat ini.Diketahui bahwa Facebook biasanya diakses melalui browser.
Namun selain itu, tim Facebook juga menydiakan aplikasi bernama facebook dan Facebook Lite.Nah, aplikasi Facebook tersebutlah yang terkadang sering eror, macet, atau tidak bisa dibuka.Cara Mengatasi Facebook Tidak Bisa DibukaPenyebab umum mengenai aplikasi Facebook yang eror yakni karena penumpukan cache atau Memori RAM yang sudah penuh.
Baca Juga: Cara Memperbaiki Facebook yang Tidak Bisa Dibuka, Tidak Sulit Kok!
Pengaruhnya tidak hanya pada aplikasi facebook, tetapi bisa juga pada aplikasi lain seperti Instagram, LINE, WhatsApp, dan lainnya.Untuk mengatasinya silahkan ikuti metode dan langkah – langkahnya berikut dihimpun Tribunbatam.id dari berbagai sumber resmi dan terpercaya.1. Restart SmartphoneHal sederhana pertama yang bisa anda lakukan, cobalah untuk restart smartphone.
Dengan cara ini tentu sangat dimungkinkan aplikasi dapat normal kembali.
Catatannya, ketika masalah terjadi hanya karena RAM penuh atau lag saja.Namun jika nantinya masih bermasalah, cobalah metode berikutnya.2. Periksa Konektivitas SmartphoneCoba cek juga bagian konektivitas, apakah data internet di hp android anda bisa digunakan atau tidak.
Tes dengan membuka aplikasi lain seperti YouTube, Play Store, atau yang lainnya.
Jika lancar – lancar saja, maka dapat dipastikan hanya Facebook yang bermasalah.Namun, jika tidak lancar atau loading terus – menerus, maka pastikan paket data Anda masih tersedia.
Dan juga anda manfaatkan fitur mode pesawat terbang untuk mencari jaringan baru.
Baca Juga: Tak Usah Risau, Ini Cara Memperbaiki Facebook yang Kena Spam