Follow Us

Masih Sering Dilakukan Ibu-ibu Padahal Salah Kaprah, Rupanya Membersihkan Noda Pakaian dengan Cara Ini Tidak Dianjurkan

Ela Aprilia Putriningtyas - Jumat, 11 Juni 2021 | 17:00
Membersihkan noda pakaian dengan cara ini ternyata keliru
freepik.com

Membersihkan noda pakaian dengan cara ini ternyata keliru

GridHITS.id - Membersihkan noda pakaian memang bukan hal yang mudah untuk dilakukan.

Terkadang, seseorang sampai harus mengulang membersihkannya berkali-kali untuk kembali mendapatkan pakaian bersih bebas noda.

Tapi, siapa sangka jika membersihkan noda pakaian yang terkesan sepele ini bahkan masih banyak kesalahan yang kerap dilakukan.

Kebiasaan ini bahkan sampai saat ini masih banyak diterapkan oleh ibu-ibu rumah tangga.

Jangan sampai mengulang kesalahan membersihkan noda pakaian dengan menyimak sederet kesalahan berikut ini.

- Menggunakan pemutih klorin untuk sutra dan wol

Rupanya, tidak semua jenis pemutih bisa diaplikasikan pada kain.

Contohnya, kain sutra dan wol rupanya tidak dapat diaplikasikan dengan pemutih berbahan klorin.

Baca Juga: Coba Pakai 5 Bahan Dapur Ini untuk Bersihkan Noda Darah di Baju, Pasti Pakaian Anda Kembali Cemerlang

Kain wol dan sutera terlalu halus jika harus mendapatkan efek keras dari pemutih.

Dianjurkan untuk melihat terlebih dahulu label pada pakaian sebelum menggunakan pemutih sebagai penghilang noda.

Pastikan untuk menyesuaikan penggunaan pemutih dengan jenis kain terlebih dahulu.

Source : Kompas.com

Editor : Ratnaningtyas Winahyu

Baca Lainnya

Latest