"Sampai ada yang dipolisiin kan ya?" timpal Rizky.
Sensen mengaku jika memang dia tak pernah mengekspos orang-orang yang julid pada bosnya itu.
"Kadangkan orang ngepolisiin kayak maksudnya kayak artis-artis lain ya (biasanya) dipolisiin terus diekspos gitu," ucap Sensen.
"Kalau aku nggak bisa. Elu udah dicari, ketangkep, ngapain diekspos? Nggak ada untungnya juga," sambungnya.
"Dikandangin aja sekalian, udah," lanjutnya.
Bukan tanpa alasan, Sensen hanya tak ingin memberikan 'panggung' pada orang yang berusaha mencari perhatian dengan julid pada Raffi Ahmad.
"Tujuannya netizen ngebully mereka ini pengen terkenal kan? Tapi dengan caranya aku, nggak mungkin terkenal, lo masuk kandang (penjara) udah," ucap Sensen.
Penasaran, Rizky pun bertanya berapa orang yang sudah dipenjarakan oleh Sensen.
"Udah berapa orang yang udah dikandangin sama Sensen?" tanya Rizky.
"Ya lumayan banyak," balas Sensen.
"Ada 10 orang?" tanya Rizky lagi.