GridHITS.id -Biodata dan Profil Nike Ardilla, sang penyanyi legendaris yang meninggal pada usia muda bisa Anda simak di sini.Bagi Anda penggemar musik tahun 2000 ke bawah tentu tak asing lagi dengan Nike Ardilla, penyanyi legendaris tanah air.Nike Ardilla sendiri merupakan sosok yang sangat dikenang dengan segala prestasi yang ia ukir di industri musik tanah air.Selain menjadi penyanyi, almarhumah Nike Ardilla sendiri juga dikenal sebagai artis peran dan model kebangsaan Indonesia.Nike Ardilla lahir dengan nama lengkap Raden Rara Nike Ratnadilla Kusnadi pada 27 Desember 1975 di Bandung, Jawa Barat.Beliau lahir dari pasangan R. Eddy Kusnadi dan Nining Ningsihrat yang juga punya orangtua yang mengalirkan darah seni.Rupanya sang kakek yang mewariskan darah seni ke Nike Ardilla, sebab kakeknya adalan seorang penyanyi keroncong pada masanya.Wanita cantik asal Bandung ini meninggal di dunia pada 19 Maret 1996 di kota kelahirannya sendiri pada umur muda, 19 tahun.
Kecelakaan yang merenggut nyawanya itu terjadi di jalan Raden Eddy Martadinata, Bandung, saat mobil Honda Civic-nya menghantap beton jalan.Sontak kepergian sang penyanyi legendaris pun meninggalkan kesedihan mendalam untuk keluarga dan orang-orang terdekatnya.
Belum lagi para penggemarnya yang sangat setiap menemani perjalanan hidup serta kariernya di industri hiburan tanah air.Setelah kepergian Nike Ardilla, rupanya tak semudah itu publik menghapus namanya dari pikiran atau pun hati mereka.Sampai akhirnya dibangunlah museum yang didirikan di Jalan Soekarno-Hatta, Bandung yang isinya adalah barang-barang sang legenda yang tersisa.Contohnya seperti replika kamar Nike Ardilla, bahkan sampai ke pakaian yang dikenakan oleh beliau saat meninggal.Bagi para penggemarnya bahkan masih sering menonton atau menyanyikan bersama berbagai karya Nike Ardilla setelah kepergian beliau.
Biodata dan Profil Nike Ardilla
Terlepas dari semua kisah hidup Nike Ardilla, inilah beberapa karya sang penyanyi yang masih dikenang publik.
Album:
- Hanya Satu Nama (1988)
- Seberkas Sinar (1989)
- Bintang Kehidupan (1990)