GridHITS.id -Rekam momen langka, Ashanty rekam video Anang Hermansyah tengah asik berbicara dengan Krisdayanti.
Rumah tangga Anang Hermansyah memang selalu menarik untuk diikuti.
Sebelum menikah dengan Ashanty, Anang Hermansyah diketahui sempat menjalin rumah tangga dengan Krisdayanti.
Tak diduga banyak orang, hubungan rumah tangga keduanya yang nampak harmonis harus hancur di tengah jalan.
Kedekatan Krisdayanti dengan Raul Lemos yang kini jadi suaminya pada saat itu diduga menjadi faktor utama perceraian pasangan musisi ini.
Telah lewat bertahun-tahun yang lalu, kini keduanya sudah hidup bahagia dengan masing-masing pasangan.
Mantan pasangan suami istri ini tengah rasakan bahagia.
Beberapa waktu lalu (3/4/2021), putri sulung mereka, Aurel Hermansyah akhirnya resmi menikah dengan youtuber Atta Halilintar.
Rangkaian acara pernikahah keduanya belangsung begitu semarak dan mewah.
Selain itu, muncul beragam momen-momen unik yang terjadi di acara pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah tersebut.