GridHITS.id -Terungkas alasan mengapa Krisdayanti meminta Raul Lemos dihormati oleh kedua anaknya, Aurel dan Azriel.
Bukan rahasia lagi jika hubungan Krisdayanti dengan kedua anaknya kini merenggang.
Hal itu terjadi semenjak ia disebut-sebut ketahuan berselingkuh dengan Raul Lemos hingga akhirnya berpisah dengan Anang Hermansyah pada 2009 silam.
Dua tahun setelahnya, ia melangsungkan pernikahan dengan Raul Lemos
Disusul Anang yang kemudian mempersunting Ashanty setahun kemudian.
Sejak itulah hubungan Krisdayanti dengan Aurel Hermansyah dan Azriel Hermansyah sedikit tegang.
Diketahui bahwa semenjak KD kepergok memilili hubungan dengan Raul, Aurel dan Azriel memilih ikut tinggal dengan sang ayah.
Mereka bertiga menjalani hidup dengan sangat sederhana.
Tinggal disebuah ruko kecil dan makan apa adanya setiap hari.
Tak hanya dengan KD, Aurel dan Azriel pun tampak masih sulit menerima kehadiran Raul Lemos sebagai ayah tirinya.
Berbeda dengan kehadiran Ashanty yang seolah berkah untuk anak-anak anang.
Kendati demikian, KD seolah merasa hal itu tak adil baginya.
Ia juga ingin anak-anaknya menghormati Raul seperti Ashanty.Hal itu ia ungkapan dalam konten YouTube milik Dede Yusuf, JENDELA DEDE YUSUF, (26/3/2021)."Kamu meminta agar Aurel menghormati Raul, sebagaimana seperti dengan Ashanty, penting gitu?" sambungnya.Krisdayanti lantas menyebutkan bahwa kedua anaknya seharusnya wajib menghormati Raul.
"Buat saya menghormati orang tua pendamping ibu kamu, laki-laki pilihan saya itu ya wajib," jawab Krisdayanti.Sang suami kerap menuai hujatan publik, KD pun meminta agar masyarakat tak menilai setiap orang dari luaran saja.
"Kita memang tidak bisa menilai seseorang dari penampilan luarnya saja," pungkasnya.Baca Juga: Krisdayanti Rayakan Ulang Tahunnya yang ke-46 Sendirian, Dini Hari Raul Lemos Lakukan Hal Ini di Timor Leste, Mantan Istri Anang Hermansyah: ‘Harus Legowo’
Sementara itu, dalam rangkaian acara menuju pernikahan Aurel, KD mengaku sang suami melarang Amora dan Kellen ikut serta hadir.
Menurut pengakuan KD hal itu adalah pencegahan suaminya untuk melindungi anak-anaknya dari paparan Covid-19.