Ia juga menjelaskan bahwa air yang digunakan Aurel saat acara siraman akan diberikan kepada dirinya.
“Guys, ini acaranya Mpok Nur, kita nontonnya dari sini, nanti aku dikasih airnya,” ungkap putra sulung keluarga Halilintar.
Atta menyaksikan dengan detail kecantikan calon istrinya tersebut bahkan sampai menyoroti jerawat di kening Aurel.
“Biutipul, ada jerawat kangennya tadi guys. Nanti airnya baru ke sini.
Nanti aku yang disiram, ini acaranya cewek, jadi cowok nanti,” terang Atta Halilintar.
Dengan digelarnya acara siraman tersebut, artinya pernikahan Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar sudah di depan mata.
Seperti yang sudah diberitakan sebelumnya, acara akad nikah Aurel dan Atta akan dilangsungkan pada 3 April mendatang.
Sementara resepsi pernikahan akan dilangsungkan pada keesokan harinya, yakni 4 April 2021.
Meskipun beberapa waktu RCTI mendapat teguran dari KPI karena menyiarkan acara lamaran Atta dan Aurel, nampaknya stasiun televisi swasta tersebut akan tetap menyiarkan acara pernikahan Atta dan Aurel.
Seperti mereka menyiarkan acara siraman Aurel Hermansyah pada hari ini (19/3/21).