Rina Gunawan menurunkan berat badan dalam waktu 5 bulan
"Minum air putih itu enam persen dari berat badan, jadi waktu badan gede banget, Teteh minum enam liter sehari," kata Rina dalam acara Brownies seperti dikutip Kompas.com dalam kanal youtube TRANS TV Official, Minggu (24/1/2021).
Dia juga mengonsumsimeal planatau menu makanandietsebanyak lima kali dalam sehari. Dia juga mengganti menu sarapannya denganoat meal.
"Kamimeal plan. Setiap hari makan lima kali, lalungegantisarapan juga," kata Rina.
Dia mengatakan, diet bisa saja dijalani pada masa pandemi Covid-19 asal tetap makan teratur dan tak makan makanan sembarangan.
Dengan begitu, imun tubuh tetap terjaga meski program diet dijalankan.
"Orang bilang masa pandemi enggak boleh diet. Malahan kalau makan sembarangan malah lebih sakit. Makannya enggak sembarang. Teteh benar-benar enggak makan minyak, enggak makan santan. Tepung terigu enggak boleh diganti oat meal," ucap Rina.
Rina mengatakan, dengan melakukan bersamaan program diet dan olahraga cukup maka bobot tubuh akan turun lebih mudah.
Keberhasilan Rina menurunkan berat badan ini disebabkan program diet yang diikutinya beberapa bulan belakangan ini.
Wanita umur 46 tahun ini mengaku niat ikut diet lantaran bobot badannya yang sudah mencapai 103,7 kilogram.