"Udah beberapa kali jangan menilai orang dari penampilannya, jangan menilai dari apa yang kamu lihat, jangan jadikan goodlooking sebagai patokannya," tulis akun @reyhan_irsd.
"Kenali seseorang hingga hatinya jangan hanya kulitnya, dari Nissa Sabyan adalah pembelajaran bagi kita putih belum tentu suci," lanjutnya.
Cuitan tersebut sudah disukai sebanyak 11 ribu lebih orang dan di retweet sebanyak lebih dari 2 ribu kali.
Nissa Sabyan Jadi Bahan Tertawaan Warganet
Nissa Sabyan ternyata tidak asing dengan kontroversi.
Sebelum skandal perselingkuhan yang dilakukan Nissa Sabyan dan Ayus Sabyan ini ramai diperbincangkan, Nissa Sabyan juga pernah menjadi bahan tertawaan warganet.
Kejadian tersebut terjadi pada momen Ramadhan tahun 2020 lalu.
Pada saat itu Nissa Sabyan tengah mengisi sebuah acara ramadhan di televisi bersama band-nya Sabyan Gambus.
Dalam program ramadhan tersebut, Nissa dan bandnya membawakan sebuah lagu yang berjudul 'Ya Tabtab'.
Hal tersebut begitu membingungkan warganet karena lagu 'Ya Tabtab' yang dinyanyikan Nissa Sabyan pada program ramadhan itu bukanlah lagu religi.
Penyanyi asli lagu tersebut adalah seorang wanita Lebanon beragama Kristen Ortodox, Nancy Ajram.