Abdul mengatakan setelah liburan semester ganjil kemarin, Putra diberitahu kalau sudah tidak menjadi tanggung jawab Ashanty lagi.
Jika ingin melanjutkan bersekolah di sana, maka Putra harus melanjutkan dengan biaya pribadi.
"Setelah libur semester, semua santri pulang. Setelah beberapa minggu libur kita sudah antar lagi ke sana, tapi ditolak pesantren katanya Putra sudah tidak menjadi tanggung jawab pihak Ashanty," terang Abdul.
Karena hal ini, Putra pun terkatung-katung tidak bisa melanjutkan sekolahnya.
Abdul pun menduga kalau pihak Ashanty tidak serius ingin menyekolahkan Putra dan hanya memanfaatkan anak tersebut demi konten semata.
"Kami duga Ashanty tidak sungguh-sungguh memasukkan Putra ke pesantren," tukasnya.
Di hadapkan pada polemik tersebut, Ashanty sendiri belum buka suara atau memberi penjelasan kepada media.
Istri Anang Hermansyah ini hanya tampak mengunggah sebuah foto dengan keterangan yang diduga menjadi respons atas masalah ini.
Dengan bergaya memakai celana jeans dan kaus lengan panjang, Ashanty tampak tersenyum ke kamera.
"Senyumin aja," tulisnya (6/2/2021) kemarin.