GridHITS.id -Kabar bahagia tengah menghinggapi pasangan komedian Sule dan artis Nathalie Holscher.
Nathalie Holscher kini tengah tak sabar menanti kelahiran dari calon bayinya setelah menikah dengan Sule pada pertengahan November 2020 lalu.
Bagi ayah dari Rizky Febian tersebut, kehamilan Nathalie ini tentu menjadi penyemangatnya ketika bekerja.
"Jadi aku mikir, tambah lagi penyemangat aku, jangan sampai males gerak. Aku tetap harus menjadi Sule yang kerja keras untuk anak, istri, dan keluarga," ujar Sule di kanal Youtube Sule Channel (20/1).
Seperti pada ibu hamil lainnya, Sule mengatakan jika Nathalie mengalami perubahan sikap.
Sule menuturkan jika kini perempuan yang dulunya berprofesi sebagaidisk jockey(DJ) tersebut kini berubah menjadi perempuan pemalas.
Walaupun begitu, Sule mengatakan jika dirinya merasa wajar hal tersebut dialami oleh istrinya yang tengah hamil.
“Sudah mau dua bulan agak sedikit perbedaan. Biasanya gimana, sekarang mageran. Biasanya kalau hamil ada yang mageran, ke dokter aja mager guys,” jelas Sule.
Dalam kesempatan lain, Sule menunjukkan keantusiasannya ketika melihat foto USG dari kehamilan Nathalie.