GridHITS.id – Nama Lesty Kejora di tengah industri musik dangdut Indonesia sudah tidak diragukan lagi.
Punya usia yang masih sangat muda, kesuksesan dan popularitas Lesty di dunia hiburan sudah hampir setara dengan musisi-musisi dangdut papan atas.
Popularitas pedangdut asal Cianjur ini juga makin meroket ketika kisah hubungan kedekatannya dengan artis Rizky Billar ramai dibicarakan oleh masyarakat.
Hubungan keduanya kerap menjadi bahan perbincangan dan menarik perhatian banyak orang.
Lesty sudah dikenal masyarakat banyak sebagai penyanyi bersuara emas di usianya yang masih sangat muda.
Lesty dikenal setelah mengikuti ajang pencarian bakat penyanyi dangdut D’Academy di tahun 2014 saat usianya masih 14 tahun.
Berkat usahanya yang luar biasa di ajang tersebut, Lesty yang masih sangat muda bisa menjuarai D’Academy mengalahkan penyanyi-penyanyi yang lebih dewasa dari dirinya.
Di balik beragam kesuksesannya, baru-baru ini penyanyi dangdut legendaris Caca Handika mengungkapkan sebuah fakta yang cukup mengejutkan dari Lesty.
Caca mengungkapkan bahwa dulu Lesty sempat meminta lagu pada dirinya namun ketika lagu tersebut sudah jadi, Lesty justru tidak memberikan kabar pada Caca.