Ia pun meminta untuk tidak lagi mengaitkan masalah soal masa lalunya dengan kehidupannya saat ini.
"Intinya sedang senang dan bahagia. Jangan usik-usik lagi masa lalu, kayak pemberitaan yang sudah ada. Udah enggak ada urusannya.
Orang lagi bahagia, tolong di support kebahagiaannya," ungkap Sule, dikutip dari Intens Investigasi pada Minggu (22/11/20).
Seperti yang diketahui, sejak Lina meninggal pada 4 januari 2020, masalah harta peninggalan almarhumah jadi perdebatan panas.
Beberapa bulan berlalu, masalah harta warisan gono gini itu kembali diungkit oleh Teddy Pardiana.
Pria asal Bandung itu menyebut, harta gono gini warisan dan berkas-berkasnya sudah diambil oleh Putri Delina, anak kedua Sule tanpa sepengetahuannya.
Teddy pun sempat menunjukkan bukti chat percakapannya dengan Putri untuk menguatkan statement miliknya.