PLT KUA Jatisampurna dari KUA Tambun yang mencacat pernikahan Sule dan Nathalie Holscher ini juga membeberkan lokasi Sule akan mengucap ijab kabul.
"(Nikah) Tanggal 15 November 2020, (lokasinya) Tsamara Resto," ungkap PLT KUA Jatisampurna dilansirGrid.IDmelalui sambungan telepon, Selasa (27/10/2020).
Setelah ditelurusi letak Tsamara Resto yang akan digunakan Sule dan Nathalie Holscher untuk menggelar pesta ini tak jauh daari Bekasi, tempat tinggal Sule.
Beginilah penampakan Tsamara Resto yang diambil dari akun Instagram@tsamararesto, lokasi akad dan resepsi Sule dan Nathalie Holscher.
1. Sarana luar ruangan untuk pesta kebun

Potret lokasi pernikahan Sule dan Nathalie Holscher
"Nuansa taman asri yang asri, sejuk dan luas memudahkan tamu untuk melakukan physical distancing dan memperoleh siruklasi udara yang baik "tulis keterangan salah satu unggahan @tsamararesto.
2. Rumah kaca dengan kapasitas privat

Potret lokasi pernikahan Sule dan Nathalie Holscher
Tersedia hanya untuk 15 orang, rumah kaca ini cocok bagi Sule dan Nathalie jika mau melangsungkan pernikahan terbatas keluarga.