6. Insentif
Untuk mendapatkan insentif dari Prakerja, maka peserta harus menyelesaikan pelatihannya dahulu yang ditandai adanya penerimaan sertifikat.
Adapun insentif yang akan diterima nantinya ada dua:
- Insentif pelatihan Rp 600.000 per bulan yang akan diterimakan selama 4 bulan
- Insentif Survei Kebekerjaan sebesar Rp 50.000 per survei, ada 3 survei.
Untuk mendapatkan insentif peserta juga harus memberikan ulasan terhadap lembaga pelatihan.
Selain itu juga harus menyambungkan nomor rekening bank atau e-wallet di akun situs www.prakerja.go.id
Nomor rekening atau e-wallet juga harus tervalidasi oleh bank atau perusahaan e-money terkait.
Baca Juga: Hari Ini Pendaftaran Gelombang 8 Sudah Ditutup, Berikut Opsi Jika Gagal Mendaftar Kartu Prakerja
7. Jika gagal sambungkan nomor rekening
Salah satu syarat untuk mendapat insentif Prakerja, harus dapat menyambungkan nomor rekening atau e-wallet.