- CloudX
- UMeetMe
- Microsoft Teams
- Cisco Webex
- Google Meet
- Google Classroom, dan ratusan e-learning kampus/sekolah.
Paket Kuota Belajar 10 GB ini sendiri dapat dinikmati pelanggan selama 30 hari sejak tanggal pengaktifan.
Sebelumnya, paket 10 GB Rp 10 ini pertama kali diluncurkan Telkomsel pada Juli lalu, sebagai Paket ilmupedia E-Learning Session, yang ditujukan bagi kalangan pelajar dan mahasiswa.
Baca Juga: Kuota Promo Internet Murah Telkomsel 10GB Cuma 40 Ribu, Klik Di Sini Untuk Cara Mudah Mendapatkannya
Kini paket tersebut kini bisa dipakai untuk aplikasi telekonferensi, seperti Zoom.
"Kini Telkomsel kembali memperluas cakupan keunggulan paket dengan menggabungkan kemanfaatan kedua paket tersebut, melalui kehadiran paket Kuota Belajar,” kata Vice President Prepaid Consumer Telkomsel Adhi Putranto dalam keterangan tertulis yang diterima KompasTekno, Minggu (23/8/2020).