Dihujat Satu Indonesai karena Videonya Bersama Indira Khalista, Gritte Agatha Akhirnya Minta Maaf: 'Atas Hati yang Tersakiti'
GridHits.id - Banjir hujatan, Gritte Agatha akhirnya meminta maaf setelah konten YouTube-nya bersama Indira Kalistha.
Ia juga telah menghapus video tersebut dari channel YouTube-nya.Beberapa waktu terakhir jagat dunia maya dihebohkan oleh pernyataan seorang YouTuber sekaligus Beauty Vlogger terkait pendapatnya mengenai wabah Covid-19.Terang-terangan, Indira Kalistha mengaku dirinya jarang mengenakan masker.
Baca Juga: Sesumbar Pamerkan Keharmonisan Rumah Tangga Dengan Reino Barack, Bukannya Dipuji Syahrini Justru Banjir Nyinyiran Netizen Karena Hal Ini
Ia juga mengaku ogah mencuci tangan di masa pandemi corona.Hal tersebut diungkapkan oleh Indira saat berada dalam tayangan video di YouTube Gritte Agatha yang diunggah pada Rabu (13/5/2020) lalu.Sontak saja hal itu langsung menuai kritik serta kecaman dari berbagai pihak.
Nama Indira Kalistha bahkan sampai memuncaki jajaran Trending Topic Twitter.Tak hanya itu, beberapa pihak juga menyayangkan tindakan Gritte yang tetap mengunggah konten tersebut.
Gritte pun akhirnya meminta maaf atas keteledorannya.
Baca Juga: Rela Tinggalkan Anak Istri Demi Pelakor, Faisal Haris Ternyata Pernah Sebut Jedun Wanita Murahan di Depan Sarita Abdul MuktiIa mengunggah video permintaan maaf yang berdurasi 1 menit 55 detik ke akun YouTube-nya pada Sabtu (16/5/2020)."Selamat sore, saya Gritte Agatha.
Sebagai content creator saya telah menghasilkan ratusan video, selalu saya sampaikan bahwa tujuannya adalah mengedukasi dan menginspirasi.Saya Gritte Agatha juga seorang manusia, dari ratusan konten, timbulah satu konten yang dianggap banyak orang tidak bersimpati atau tidak menghargai apa yang terjadi saat ini.
Dengan segala kerendahan hati, saya memohon maaf kepada seluruh orang yang merasa tersinggung, marah, ataupun bersedih atas konten yang saya upload," ungkap Gritte.Ia pun menegaskan bila dirinya tidak memiliki niatan untuk menganggap remeh virus corona.
Gritte pun akhirnya menurunkan video bersama Indira Kalistha agar masalah tidak berkepanjangan."Saya meminta maaf, saya sadar betul bahwa sekarang kita sedang bersama-sama memerangi Covid-19.Tidak pernah sekalipun ada niatan saya untuk meremehkan atau menganggap enteng pandemi ini.Saya telah men-take down video saya agar tidak berkepanjangan.
Baca Juga: Marshanda Sindir Pengguna TikTok Usai Dihujat Satu Indonesia dan Disebut Gila Karena Pernah Nyanyi Sambil Joget: I Am The TrendSekali lagi, atas hati yang tersakiti, saya memohon maaf.Semoga dengan kejadian ini saya menjadi content creator yang lebih memberikan maanfaat lagi dan menjadi manusia yang lebih baik lagi.Terima kasih," tandas Gritte.Video tersebut pun mendapat banyak reaksi dari netizen.Banyak yang mengapresiasi Gritte karena telah meminta maaf.Namun sebagian warganet masih menungguh permintaan maaf dari Indira Khalista.