Kepala Satuan Reserse Kriminal Polrestabes Bandung, AKBP Galih Indragiri mengatakan, pelarian Ferdian sendiri diketahui warga yang melihat mobil pelaku berada di daerah Cileungsi, Bogor.
Mendapatkan informasi itu, tim Satreskrim langsung melakukan pengejaran dan membuntuti mobil tersebut.
Namun saat akan ditangkap, ternyata yang mengendarai mobil itu bukanlah Ferdian.
"Jadi tim kita yang sudah membuntuti dan melakukan penangkapan yang kami kira yang bersangkutan (pelaku F), namun demikian ternyata orangtua (bapak kandung) dari saudara F," ujar Galih di Mapolrestabes Bandung, Rabu (6/5/2020).
Dugaan polisi pun kian menguat ketika ayah Ferdian tampak enggan menjelaskan secara spesifik keberadaan anaknya.
"Menurut keterangan dari yang bersangkutan, dia tidak menyampaikan secara spesifik. Intinya, orangtuanya tetap melindungi anaknya, jadi tidak memberitahukan keberadaan anaknya," sambung Galih.
Akibat sikapnya tersebut, polisi akhirnya memeriksa lebih lanjut ayah Ferdian.
"Sementara masih saksi, kita periksa secara intensif terkait apa yang dia ketahui, terkait apa yang anaknya lakukan," ujar Galih.