"Meninggal tadi jam 6an (18.00 WIB) di rumah sakit Setia Mitra Fatmawati," kataTompisaat dihubungi.Glenn dikabarkan meninggal setelah menderita radang selaput otak atau meningitis.
Namun sejauh ini belum ada konfirmasi dari keluarga maupun orang terdekatnya tentang penyebab kematian pelantun lagu "Kasih Putih" tersebut.
Glenn, kelahiran Jakarta 30 September 1975 meninggalkan seorang istri,MutiaAyudan seorang anak perempuan.
Glenn Fredly Deviano Latuihamallo dilahirkan di Jakarta pada 30 September 1975.
Dia berkiprah di industri musik Indonesia setelah memenangi sebuah lomba menyanyi pada 1995.