Titi mengakui sejak beberapa tahun belakangan, dia mengurangi intensitas ke Jakarta karena terlalu macet.
Kalaupun ada jadwal rapat, biasanya Titi yang tinggal di daerah Bintaro, Tangerang, ini memilih memadatkan jadwal di satu hari.
Itu supaya dia tidak perlu setiap hari menghabiskan waktu untuk menembus kemacetan Jakarta.
"Saya sedikit ada blessing in disguise, ini membuat keluarga lebih dekat satu sama lain," ujarnya.
Selama di rumah, Titi juga memiliki kesibukan sendiri seperti menyortir baju, kosmetik, untuk diberikan sebagai hadiah followers-nya.
Rekaman online Kalau bukan karena corona, Titi mungkin tidak akan merasakan rasanya rekaman lagu secara online.
Karena itu, dia bersyukur bisa menikmati teknologi ini selama 35 tahun perjalanan karier bermusiknya.
"Ternyata walaupun sudah lama di industri musik, ada hal baru yang bisa dipelajari," sambungnya.