GridHITS.id -Artis peran Bobby Joseph ternyata pernah menekuni dunia driver ojol belakangan ini.
Seperti diketahui, mantan pemain sinetron "Candy" ini memang sekarang jarang kita lihat di depan layar kaca.
Rupanya pada tahun 2018 lalu ia sempat menjadi driver ojol selama satu tahun penuh untuk menyambung hidup.
Hal tersebut ia ceritakan dalan video bertajuk 'P3H - Kisah Bobby Joseph Yang Sekarang Jadi Driver Online! (28/2/20) PART2' yang tayang di kanal YouTube TRANS TV Official pada Sabtu (28/2/2020) kemarin.
"Kalau jadi ojol iya tahun 2018, karena enggak tahu mau ngapain." ujar Bobby Joseph mengawali cerita."Sekarang gini, kita sama-sama tahu kalau syuting itu enggak bisa dibilang kerjaan tetap," tambahnya.
Sampai akhirnya ia pun mengaku iseng mencoba jadi driver ojol dan melakoninya selama satu tahun penuh."Aku bingung mau ngapain, coba deh iseng. Ternyata hasilnya bagus, enggak kayak yang orang-orang pikirkan.Aku satu tahun pada tahun 2018 habis itu udah (berhenti) sama sekali." ceritanya.Tak hanya driver mobil, Bobby juga menjadi driver motor.
Baca Juga: Digosipkan Pisah Ranjang dengan Jennifer Jill, Ajun Perwira Jelaskan Kondisi Rumahnya Sekarang!"Dua-duanya, sebenarnya kalau driver online itu berpatokan sama waktu.Aku cobain dua-duanya, kalau naik mobil satu hari penghasilannya, motor berapa. Ternyata gedean mobil," ceritanya.Pemain sinetron Candy tersebut menjadi driver ojol di Jakarta.Dirinya lantas menceritakan kerap mendapat penumpang yang merupakan penggemarnya.
"Pernah enggak dapat penumpang, penumpangnya artis atau fans yang tahu kamu?," tanya Uya Kuya."Sering," jawab Bobby Joseph dengan singkat.