Intip Cara Memasak Makanan Enak dan Sehat yang Minim Garam

Sabtu, 18 Maret 2023 | 17:17

Berikut memasak enak dan sehat tanpa tambahan banyak garam

GridHITS.id - Ada pepatah bak makan sayur tanpa garam, sebagai pertanda makanan yang gagal dimasak karena hambar.

Garam sendiri menjadi andalan para ibu dalam memasak untuk menyeimbangkan rasa karena memberikan rasa asin hingga makanan terasa lezat.

Sayangnya, penggunaan garam berlebihan juga tidak baik karena dapat menyebabkan berbagai penyakit berbahaya.

Lalu bagaimana caranya agar makanan tetap lezat tanpa banyak tambahan garam?

Ternyata ini cara yang dapat dilakukan:

Kurangi takaran garam yang biasa Anda tambahkan. (Misalnya biasanya menambahkan 2 sdt garam, kurangi menjadi 1 sdt garam)

Kemudiantambahkan ½ sdt AJI-NO-MOTO®

Dengan cara tersebut, Anda bisa mengurangi konsumsi Garam (Natrium) hingga >30% dengan rasa tetap lezat.

Gunakanjugarempah-rempah dan rasa asam dari cuka dan jeruk lemon

Atau gunakan bahan makanan tinggi Umami hingga makanan itu tetap lezat.

Hal itu menjadi topik pembahasan dalam acaraGEMBIRA (Gerakan Masak Bergizi Bersama Ajinomoto Health Provider) yang digagas PT Ajinomoto Indonesia.

Baca Juga: Belajar dari PT Ajinomoto dalam Mengelola Sampah Plastik, Buat Produk dengan Kemasan Kertas hingga Olah Sisa Limbah Kantin jadi Pakan Ternak

Sebanyak sekitar 3.000 orang ibu mendapatkan edukasi mengenai pentingnya gizi seimbang, dan bagaimana cara mengatur asupan gizi seimbang untuk keluarga.

Menurut Grant Senjaya, Head of Public Relations Dept, PT AJINOMOTO INDONESIA,acara ini penting karena setiap hari para ibu yang menentukan menu makanan keluarga.

Dengan makanan yang sehat dan asupan gizi yang seimbang keluarga dapat tumbuh dengan baik.

Acara PT Ajinomoto Indonesia

Acara hari ini berlangsung semakin semarak dan hangat dengan adanya demo masak oleh Chef Eki Nugraha Kramadibrata.

Chef yang akrab dipanggil Eki ini memandu para ibu di Kecamatan Ciputat untuk memasak 3 menu lezat, praktis, dengan gizi seimbang, yang resepnya diambil dari website Dapur Umami (https://www.dapurumami.com/).

3 menu nya adalah Tumis Ayam Kecap ala Masako®, Sup Bakso Tahu ala Masako®, dan Kaki Naga Sayur ala AJI-NO-MOTO®.

Baca Juga: Kontribusi Ajinomoto untuk Tingkatkan Harapan Hidup Sehat dan Kurangi Dampak Lingkungan

Tag

Editor : Saeful Imam