Uang Mendadak Hilang dan Rekening Terkuras Habis! Hati-hati Penipuan Modus Baru di Instagram yang Banyak Makan Korban

Jumat, 30 Desember 2022 | 10:36

Hati-hati banyak penipuan di instagram, berikut modusnya

GridHITS.id - Sudah sering kita dengar penipuan yang marak di instagram.

Penipuan ini banyak menyasar berbagai kalangan, mulai rakyat kecil hingga kalangan berada.

Mulai dari penipuan modus video call ratusan ribu rupiah hingga penipuan m-banking yang dapat menguras saldo hingga ratusan juta rupiah.

Modus mereka sangat lihat dan licik, bahkan seorang pintar dan berpendidikan pun banyak yang tertipu.

Bahkan menurut Pakar IT Albert dalam kanal youtube-nya, ada karyawan bank juga yang sampai tertipu.

"Bahkan teman saya yang tak bodoh pun ada yang kena tipu," ungkapnya.

Namun, sebenarnya kita dapat mengendus modus mereka hingga tidak mudah terjebak dalam tipu dayanya yang memang lihai dan licik.

Berikut beberapa modus mereka yang sangat licik yang tak hanya terjadi di instagram, tapi juga twitter, facebook, youtube, dan platform lainnya.

Modus Penipuan Instagram dan Media Sosial yang Lihai

Berikut beberapa modus para penipu di instagram yang sangat licik:

1.Akun Penipu SamaPersis dengan Akun Resmi

Banyak orang terkecoh karena postingan mereka persis sama dengan akun resmi.

Postingan mereka tentang perubahan tarif transfer bank BRI lewat Brimo, misalnya, fotonya sama dengan akun bank BRI resmi. Mulai foto profil, nama akun, dan lainnya.

Baca Juga: Lebih Baik Youtube Shorts atau Instagram Reels? Ini Jawabannya!

Tak usah heran, banyak orang awam terkecoh dan menyangka postingan ini datang dari akun resmi Bank BRI.

Padahal, mereka adalah para penipu yang telah menyusupkan link berbahaya.

Jika link itu diklik, maka saldo dalam rekening itu akan terkuras habis.

2.Postingan Penipu Berkualitas Baik hingga Banyak Orang Terkecoh

Bila sebelumnya para penipu hanya mencomot fotoakun lain pada postingannya, hingga foto yang berkualitas rendah itu mudah dikenali sebagai penipu.

Kini penipu semakin lihai dan profesional, mereka memang membuat foto sendiri, bahkan mendesain foto itu begitu rapih dan bagus.

Tak usah heran, banyak orang tak curiga dan tertipu.

Lihat saja postingan tentang potongan harga untuk produk handphone xiaomi beberapa waktu lalu, banyak orang terkecoh dengan mengirimkan transfer demi mendapatkan potongan handphone murah, tapi setelah ditunggu, handphone itu tak juga datang.

3. Membayar Testimoni

Lupakan dengan testimoni bot yang mencurigakan itu karena kini penipu sudah belajar dan berbenah.

Mereka rela membayar orang untuk membuat testimoni hingga produk atau jasa yang mereka tawarkan menarik pengguna lain.

Demikian hasil temuan youtuber @aboutsocialmedia.

Apalagi orang yang memberikan testimoni itu real, bukan robot.

Baca Juga: Ini Kata-kata Notes Instagram yang Viral Pakai Bahasa Inggris

4. Membuka Kolom Komentar

Bila dulu para penipu menutup kolom komentar, ini mereka berani membuka kolom komentar di instagram itu.

Isinya adalah teman dan komplotan mereka atau orang yang sudah dibayar untuk memberikan testimoni.

Jangan harap menemukan komentar negatif, karena mereka selalu memantau postingan dan menghapus postingan yang menyudutkan.

Baca Juga: Ini Kata-kata Notes Instagram yang Viral Pakai Bahasa Inggris

Tag

Editor : Saeful Imam