Arti Jerawat di Pinggir Hidung hingga Cara Menghilangkannya yang Mudah Tanpa Keluar Uang Banyak

Minggu, 20 November 2022 | 14:00
Freepik/benzoix

Ilustrasi jerawat di wajah

GridHITS.id -Ternyata ada arti jerawat di pinggir hidung yang kerap muncul di wajah kita.

Ya, beberapa dari kita tentu sudah tak asing lagi dengan yang namanya jerawat.

Di mana biasanya jerawat muncul di wajah, baik di kening, pipi, hingga hidung.

Tentu saja jerawat yang datang membuat kita jengkel.

Apalagi saat kedatangannya kurang tepat, seperti kita ingin pergi ke pesta.

Jerawat yang muncul juga bisa memengaruhi suasana hati kita.

Terlepas dari itu semua, kini kita akan membahas soal jerawat yang muncul di pinggir hidung.

Rupanya, arti dari jerawat di pinggir hidung adalah banyaknya produksi minyak yang berlebih.

Pori-pori di hidung lebih besar dibanding bagian kulit lainnya.

Sehingga sel kulit mati dan bakteri yang muncul karena produksi minyak berlebih bisa menyumbat pori-pori.

Hal itulah yang membuat jerawat kerap muncul.

Baca Juga: Hasilkan 75 Publikasi Riset Hingga Tahun 2022, Danone SN Indonesia Dorong Transformasi Kesehatan

Tapi selain itu, ada juga beberapa kondisi yang menyebabkan jerawat di pinggir hidung muncul, yaitu;

1. Terjadi masalah pada pencernaan, yang pada akhirnya menyebabkan terbentuknya jerawat di hidung.

2. Perubahan hormon saat masa pubertas, menstruasi, atau hamil.

3. Tingkat stres yang sedang tinggi

4. Pengaruh riwayat titik jerawat yang diturunkan oleh keluarga.

Trik menghilangkan jerawat di pinggir hidung

Menghilangkan jerawat sering dilakukan dengan cara memencetnya, tapi cara tersebut salah.

Menekan jerawat justru akan menimbulkan risiko iritasi dan infeksi.

Dilansir dari Skin Kraft, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi jerawat di pinggir hidung dan mudah dipraktikan di rumah.

Misalnya dengan mengompres dengan menggunakan es batu yang telah dibungkus kain selama 20 menit.

Ini dilakukan untuk mengurangi peradangan dan pembengkakan.

Baca Juga: Jangan sampai Nyawa Anda yang Menjadi Taruhannya! Orang-orang yang Miliki Masalah Kesehatan Ini Jangan Pernah Nekat Makan Terong Bila Tak Ingin Hal Buruk Terjadi, Ada Apa?

Selain itu, bisa juga menggunakan perasan lemon, karena sifat asamnya dapat membantu membersihkan serta mengeringkan jerawat.

Caranya, peras beberapa butir lemon ke kapas dan letakkan di hidung. Bilas dengan air bersih setelah 15 menit.

Sebaiknya penggunaan perasan lemon dihindari pada siang hari, karena akan membuat kulit lebih sensitif.

Itulah arti jerawat di pinggir hidung dan cara mudah menghilangkannya di rumah.

Baca Juga: Kesehatan Keluarga Bisa Saja Terancam! Jangan Lagi Nekat Simpan Bawang Putih di Dalam Kulkas Jika Hal Ini Tak Ingin Terjadi pada Orang Tersayang, Kok Bisa Sih?

Artikel ini telah tayang diGridHealthdengan judulJerawat di Pinggir Hidung, Apa Arti dan Bagaimana Menghilangkannya?

Editor : Rachel Anastasia

Baca Lainnya