Cara Memperbaiki Youtube yang Tidak Bisa Memutar Video, Ternyata Mudah

Kamis, 31 Agustus 2023 | 11:11
Freepik

Main youtube

GridHITS.id - Youtube adalah salah satu media hiburan saat ini.

Melalui para konten kreatornya, Youtube menghadirkan beragam konten video yang menarik dan beragam.

Mulai dari vlog, tutorial, sketsa komedi, dan masih banyak yang lain.

Biasanya orang-orang akan menikmati video Youtube di waktu senggangnya.

Tak jarang ketika sedang asik menonton video, kita akan mengalami masalah dengan aplikasi Youtube kita.

Salah satu masalah yang kerap terjadi adalah video Youtube yang tidak bisa memutar video.

Hal ini tentu saja sangatlah mengganggu.

Apalagi bila Youtube menjadi satu-satunya sumber hiburan yang murah meriah.

Baca Juga: Anti Ribet! Cara Download Video YouTube di Laptop Paling Gampang

Tak perlu khawatir untuk Anda yang selalu menjadikan aplikasi Youtube sebagai media hiburan.

Ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk memperbaiki Youtube yang tidak bisa diputar.

Sebelum mengetahui beragam cara mengatasinya, inilah dia beberapa penyebab yang mungkin membuat Youtube Anda tidak bisa digunakan.

Lantas bagaimana cara mengatasi gangguan tersebut.

Inilah dia beberapa langkah sederhana yang bisa dilakukan untuk memperbaiki Youtube yang tidak bisa memutar video.

Refresh Page Youtube

Salah satu cara sederhana yang bisa Anda lakukan untuk memperbaiki Youtube yang tak bisa diputar adalah me-refresh ulang laman Youtube video yang sedang ditonton.

Lihat, apakah video Youtube tersebut kini bisa diputar dengan lancar.

Keluar dari Browser

Jika Anda menggunakan browser untuk mengakses Youtube, coba keluar terlebih dahulu dari browser Anda.

Setelah itu, langsung masuk kembali ke dalam browser dan masuk lagi ke laman video yang sedang Anda ingin tonton.

Hapus Cache

Jika Youtube tidak bisa memutar, coba atasi dengan menghapus cache dan cookies pada browser yang Anda gunakan untuk memutar video Youtube.

Restart Jaringan Internet

Cara memperbaiki Youtube yang tidak bisa memutar video selanjutnya adalah memutuskan koneksi internet selama beberapa saat.

Jika sudah, coba sambungkan kembali dan lihat apakah video Youtube sudah bisa digunakan.

Restart Gadget

Jika semua cara tak bisa dilakukan, coba restart gadget yang digunakan untuk mengakses video Youtube.

Setelah di-restart, coba lihat apakah video Youtube sudah bisa memutar.

Itulah dia cara memperbaiki Youtube yang tidak bisa memutar video untuk Anda yang penasaran.

Tag

Editor : Averus Al Kautsar

Sumber GridHits.ID