Masih Dirundung Duka Mendalam, Amanda Manopo Luapkan Emosi Saat Ketahui Dirinya Direkam Diam-Diam Saat Ziarah ke Makam Ibu: 'Enggak Semuanya Bisa Jadi Konten'

Minggu, 29 Agustus 2021 | 08:31
https://www.instagram.com/amandamanopo/

Amanda Manopo ungkap kekesalannya saat ketahui salah satu media merekamnya diam-diam.

GridHITS.id -Seiring kepopuleran sinetron Ikatan Cinta, sosok Amanda Manopo pun selalu mendapat sorotan.

Tiap langkahnya bak selalu menjadi sasaran kamera media.

Namun, baru-baru ini wanita yang memiliki darah Filipina itu mengungkapkan kekesalan sekaligus kekecewaannya.

Lantaran, salah satu media kepergok merekam diam-diam saat Amanda sedang berziarah ke makam mendiang ibunya.

Mengetahui kejadiaan tak mengenakkan tersebut, Amanda Manopo segera meluapkan emosinya dalam Instagram Story pribadi.

Diketahui akrtis berusia 21 tahun itu baru saja kehilangan sang ibu untuk selamanya pada 25 Juli 2021.

Tak ayal hingga kini dirinya masih dirundung duka yang mendalam.

Baca Juga: Menahan Air Mata, Amanda Manopo Kehilangan Waktu Tak Bersama Keluarga dan Ceritakan Sikap Ayah Ternyata Begini Saat Detik-Detik Mendiang Sang Ibu Meninggal Dunia

Bagi Amanda, tindakan yang dilakukan salah satu media tersebut sangat tak pantas kerena menyangkut soal etika alias sopan santun.

"Sangat disayangkan sekali dengan kondisi seperti ini lagi berziarah dateng sesuka-sukanya dan menyodorkan kamera dari jarak jauh," tulisnya melalui Instagram Story dilansir dari @lambeturah_official pada Sabtu (28/08/2021).

"Saya tahu kalian kerja dan disuruh sama atasannya untuk ngeliput kegiatan saya."

Ia mengaku kecewa pada salah satu media tersebut lantaran telah melanggar privasinya.

"Kecewa sekali, tapi sama pimpinan produksi yang suruh anak buahnya ke lapangan."

"Dan pada akhirnya datang tapi tidak dapat hasil apa-apa," lanjutnya.

Pada unggahannya, Amanda juga mengatakan bahwa hal ini membuat dirinya dan keluarga sangat marah.

"Malah membuat saya pribadi dan keluarga sangat kecewa dan marah."

Amanda kemudian menegaskan kembali bahwa tak semua yang dilakukannya perlu untuk dijadikan konten oleh media berita.

Baca Juga: Cintanya Pada Billy Syahputra Kandas di Tengah Jalan, Ibunda Amanda Manopo Rupanya Pernah Berpesan Seperti Ini Perihal Pasangan

https://www.instagram.com/lambeturah_official/

Tangkap layar unggahan Amanda Manopo dalam akun gosip.

"Enggak semuanya bisa dijadikan konten untuk tontonan anda."

"Sangat di sayangkan sekali, dengan kondisi seperti ini, lagi berziarah datang sesuka-sukanya dan menyodorkan kamera dari jarak jauh."

"Memang tidak tahu sopan santun dan tidak bisa menghormati," pungkas Amanda.

Lantas warganet pun turut memberikan komentar mengenai peristiwa itu.

"Ga semua hal bisa dijadiin konten. Kita harus belajar utk menghargai privasi orang lain."ujar seorang warganet.

"Kasian tau.. hidupnya gapunya privasi" timpal warganet lainnya.

Baca Juga: Kepergian Sang Ibunda Membuat Hati Amanda Manopo Sangat Terpukul karena Tidak Bisa Melihat yang Terakhir Kalinya

Tag

Editor : Rachel Anastasia Agustina

Sumber Instagram, Grid.ID