Nyawa Ashanty Nyaris Melayang, Niat Hati Mau Berkumur dengan Obat Justru Menelan Cairan Disinfektan: 'Kalau Keminum Udah Lewat Kali Aku'

Rabu, 07 Juli 2021 | 07:00
Instagram @ashanty_ash

Ashanty nyaris kehilangan nyawanya usai tak sengaja minum cairan disinfektan

GridHITS.id -Malang benar nasib Ashanty, istri Anang Hermansyah ini nyaris saja celaka sebab salah mengambil cairan untuk berkumur.

Dalam Instagram storynya, Ashanty mengaku kesulitan tidur dan perutnya tidak nyaman setelah ia nyaris meminum cairan disinfektan atau cairan untuk membersihkan kuman dan kotoran.

Kejadian itu terjadi saat Ashanty berniat untuk kumur-kumur menggunakanmouthwash alias cairan kumur yang sudah mengandung obat pembersih mulut dan gigi.

Namun, Ashanty justru salah mengambil botol berisi cairan yang ada di wastafel kamar mandinya.

Ternyata, botol bening berisi cairan berwarna biru itu adalah disinfektan dan bukanmouthwash.

Keluarga Ashanty langsung ikut panik saat Ashanty memperlihatkan botol disinfektan yang ia bawa.

Baca Juga: Anak Sampai Jadi Korban, Anang Hermansyah dan Ashanty yang Selama 9 Tahun Menikah Terlihat Harmonis Mendadak Saling Semprot karena Hal Ini: 'Egois!'

"Ini aku pikir obat kumur, nggak tahunya disinfektan. Ketelen dikit," kata Ashanty dilihat dari Instagram storynya.

Ashanty terlihat mual dan ingin muntah usai cairan disinfektan itu tertelan sedikit.

"Minum bun, ini minum air putih yang banyak," ucap seorang asisten Ashanty sambil memberi sebotol air mineral.

Ashanty sadar bahwa itu bukanlah obat kumur saat merasakan ada yang berbeda di lidahnya.

"Kayak ada rasa lavender jeruk gitu, kan," kata ibunda Arsy ini.

Efek menelan cairan disinfektan itu langsung dirasakan Ashanty pada malam harinya.

Ia bahkan sampai tidak bisa tidur lantaran perutnya terasa sakit dan bolak-balik buang air besar.

"Aduh, aku semalam nggak bisa tidur. Aku buang air ke belakang ada kali 11, 12 kali," jelas Ashanty.

Selain perutnya terasa tidak nyaman, Ashanty juga merasa panas di bagian dada.

Baca Juga: Bak Bersyukur Bisa Dapat Daun Muda Usai Dicampakkan Sang Mantan Istri, Anang Hermansyah Blak-blakan Tak Menyesal Cerai dari Krisdayanti: 'KD Kan Gak Asik'

Untuk membantu memulihkan keadaannya, Ashanty langsung minum air kelapa hijau.

Ia juga menjelaskan kronologi cairan disinfektan itu tertelan hingga ke pangkal tenggorokannya.

"Aku kan kalau kumur-kumur kan selalu kayak agak masuk-masuk (tenggorokan) dikit," katanya.

Ashanty bersyukur masih diberi keberuntungan karena bisa cepat menyadari kesalahannya dan tidak terminum cukup banyak.

Ia bahkan menduga jika sampai cairan disinfektan terminum lebih banyak, nyawanya pasti terancam.

"Itu kalau sampai keminum udah lewat kali. Untungnya cuma kumur-kumur dan masuk sedikit," pungkasnya.

Baca Juga: Sakit Hati Lihat Kekompakan Keluarga Anang Hermansyah, Iis Dahlia Mengaku Down Dijauhi Anak-anaknya: 'Gue Sedih'

Tag

Editor : Rachel Anastasia Agustina

Sumber Instagram